Senin, 26 Mei 2014

APA UNTUNGNYA JADI MOTIVASI UNTUK ORANG LAIN


Assalamualaikum,wr,wb

         Hai teman teman..... sangat lama saya tidak menulis blog lagi, di karenakan kesibukan saya disaat ini, sudah lama mau nulis tapi ada ada kendalanya, berarti ALLAH. S.W.T belum kasih waktu buat saya nulis lagi, tapi sekarang dengan izin ALLAH S.W.T maka saya nulis lagi.... alhamdulillahirabbilalamin.... dear rekan rekan saya sekalian, kali ini saya mau menuliskan yaaaaa.... judulnya macam diatas....

         Apa sih untungnya menjadi contoh atau motivasi untuk orang lain ?? kenapa saya harus jadi contoh atau kenapa saya di jadikan sama orang lain untuk menjadi contoh yang baik ??

        Dear teman teman, syukurlah kenapa anda menjadi motivasi untuk orang lain supaya orang tersebut bisa sama dan berbuat seperti anda selama itu masih jauh dari maksiat dan dosa, dan mungkin saja orang lain yang mengikuti anda akan lebih sukses lagi dan lebih giat dari anda yang menjadi contoh dalam kehidupan sehari hari. Teman teman saya yang baik, menjadi contoh untuk orang lain sangat sangat sulit memang, banyak kendalanya dan rintangannya, baik dari segi agama, akhlak, santun, cara berbicara, menghormati sesama, dll.

       Tetapi teman teman, untuk menjadi seorang yang menjadi motivasi untuk orang lain harus diawali dengan niat tulus dan bersih dengan niatnya untuk diri sendiri menjadi lebih baik sekarang, kedepannya dan selamanya, serta niat karena ALLAH S.W.T untuk memohon ridha dan ampunannya, niat karena ALLAH S.W.T diurutkan harus pada posisi utama, agar semua lancar, yakinlah anda bisa....

      Untungnya menjadi contoh untuk orang lain sangat banyak, dan luar biasa bila kita menjadikannya sebagai prilaku wajib padaa setiap hari, insyaallah juga pahala akan mengalir. Kita tidak perlu terkenal untuk menjadi contoh bagi orang lain, mulailah dari kawasan atau lingkingan yang kecil, mulai dari dalam keluarga, teman teman sekantor, satu kuliah, satu sekolah, dan lain lain.

        Saya sangat menyarankan teman teman berpedoman pada AL QUR'AN dan HADIST Rasulullah S.A.W. dengan anda menjalankan sunnah dan kewajiban hukum dalam kitab suci, maka anda akan jauh dari segala perbuatan maaksiat. dan otomatis anda akan menjadi orang yang baik.... dan otomatis juga anda akan menjadi panutan orang lain. saya cuma bisa menasehati dalam tulisan ini, selebihnya anda yang akan memilih ikut, jalankan, atau tinggalkan dan cuek.

      Apabila anda menjadi motivasi untuk orang lain, maka teman teman anda akan segan dan anda akan di hormati, tapi jadilah selalu orang yang masih serba kekurangan, agar anda bisa lebih maju. banyak keuntungannya untuk anda, anda juga akan terbiasa menjadi orang yang suka hal hal baik, saling menghormati, jadi orang yang menarik, dan menjadi orang super indah meniti kehidupan, dan jangan lupa untuk mensyukuri. Mulailah dari sekarang. Niat baik pasti akan berakhir baik pula. saya sudah merasakannnya dan saya bagikan untuk anda. Kuncinya adalah Niat.

Semoga bermanfaat Amiiinnnn ya rabbalalamin. Semua amal ibadah akan ada balasannya.

Di Tulis Oleh : Abu Sufi
Ide Tulisan     : Pemikiran Abu Sufi

0 komentar:

Posting Komentar