بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Hai teman teman, jumpa lagi dengan tulisan artikel saya, nah saya mau membahas beberapa proses yang memang sering terjadi pada suatu pabrik, tetapi ini lebih ke MIGAS Pengolahan, nah disini ada beberapa yang sering kita dengar dan kita jalankan, tetapi terkadang kita tidak tahu, apa istilah dan proses tersebut. Nah baiklah, ini dia teman teman saya uraikan satu persatu menurut kesanggupan ilmu saya. Semoga bermanfaat.
Tau gak teman teman apa itu MMBTU, biasanya ini dipakai untuk menjelaskan keadaan komplit saat mengekspor atau mengimpor LNG, nah bukan hanya MMBTU yang sering kita dengar, tetapi MMCF, Kalau kita flash back, maka kepanjangan BTU itu sendiri adalah British Thermal Unit nah kita tanya lagi, apa itu British Thermal Unit ??? nah BTU itu untuk menghitung kadar energi pada LNG, biasanya panas, energi, dan viskositas juga. Nah kalau MM itu sendiri dari angka romawi diambil, M itu sendiri kan 1.000 jadi kalau MM berarti pengkaliannya, jadi M x M = 1.000 x 1.000 = 1.000.000, nah jadi satu juta BTU ya kan teman teman. Udah mengerti ?? ya walau sedikit kan yang penting ada. heehehehe
Nah teman teman, tau gak disalah satu tempat atau unit dalam Pabrik MIGAS ada yang namanya HRSG, tau gak teman teman HRSG itu apa ? nah HRSG adalah kepanjangan dari Heat Recovery Steam Generator, nah gunanya alat ini untuk memanfaatkan steam ulang atau uap air panas teman teman, biasanya hasil dari turbin teman teman yang di konversikan kembali ke dalam HRSG ini untuk dijadikan Steam Generator.
Nah apa itu steam generator yang seperti diungkapkan diatas ?? hahaha nah ini saya jelasin sedikit ya teman teman, steam generator itu sendiri untuk memberikan energi panas dengan bekerja pakai tekanan atmosfir ( atsmosphere Preassure ), dan bisanya dibuat didalam boiler. nah di sini juga ada bantuan oleh Dearator, apa itu dearator ?? dearator adalah alat yang menghilangkan beberapa udara dari aliran air yang digunakan pada boiler, dan umumnya dearator banyak menghilangkan O2 dan CO2 saja. karena kalau mereka masih ada dalam peralatan maka akan menyebabkan karat.
Deaerator
adalah perangkat yang banyak digunakan untuk menghilangkan kandungan oksigen
dan gas-gas terlarut lainnya dari feedwater yang masuk ke steam generator
(boiler).
Deaerator
adalah perangkat yang banyak digunakan untuk menghilangkan kandungan oksigen
dan gas-gas terlarut lainnya dari feedwater yang masuk ke steam generator
(boiler).
Nah semua itu sendiri untuk menghasilkan sebuah steam yang nantinya untuk menggerakan turbin, karena steaam itu sendiri ada mengandung energi thermal yang tergabung darai temperatur dan pressure. nah teman teman steam itu uap air. jadi mudah didapatkan dan mudah digunakan. hehehe jadi ya dipakai untuk efisiensi juga teman teman. Segitu dulu ya teman teman . nanti kita akan lanjut lagi ke artikel saya yang lain. Semoga bermanfaat
Salam Hangat teman teman
0 komentar:
Posting Komentar